Dewan Yakin Kedaulatan Pangan Terwujud, Asalkan…

SAMIN-NEWS.com, PATI – Anggota Komisi B Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati, Nur Sukarno meyakini ketahanan pangan mampu diwujudkan. Bahkan tidak hanya ketahanan, melainkan kedaulatan pangan secara mandiri kita wujudkan.

Untuk mewujudkan impian ini, sekiranya sektor pertanian di Kabupaten harus diperhatikan. Karena kesejahteraan petani berpengaruh terhadap produktivitas mereka. Sejalan dengan itu, sarana dan prasarana pertanian pendukung seperti pupuk, benih, pestisida juga disediakan.

Jika faktor itu terpenuhi, maka tidak akan terjadi kekurangan produktivitas pertanian. Terlebih seperti sekarang ini harga beras yang menjadi catatan menyentuh Rp 14 ribu per kilogram, di mana sebelumnya tidak sampaikan mencapainya angka tersebut. Pati bisa mewujudkan stabilitas beras.

“Jika kebutuhan pertanian tercukupi, kesejahteraan mereka meningkat dan terjamin.

Sehingga ini berpengaruh dengan produksi tinggi, harga beras stabil dan kedaulatan pangan bisa kita wujudkan,” terangnya.

Ia yakin betul kedaulatan pangan tercapai melalui kepastian penyediaan sarana dan prasarana pertanian yang memadai. Sebab, seperti problematika kelangkaan pupuk subsidi misalnya akan berimbas pada pertumbuhan tanaman petani tak maksimal.

Petani kerap dihadapkan dengan kelangkaan pupuk subsidi. Jika pun ada namun harganya lebih tinggi. Oleh karena itu, pihaknya mengajak para petani untuk sedikit demi sedikit menggunakan pupuk organik. Selain mengatasi ketika terjadi kelangkaan, di sisi lain juga akan lebih menyuburkan tanah.

“Jadi Pemkab Pati baiknya terus menginisiasi meyakinkan petani untuk memakai pupuk organik, kompos atau pupuk kandang tujuannya supaya tanah pertanian subur dan gembur kembali,” pungkasnya. (ADV)

About Post Author

Saiful Anwar

Wartawan Samin News
Previous post Diminta Perbaiki Gorong-gorong Antisipasi Masalah Banjir
Next post Ketua DPRD Dorong BPBD Waspadai Bencana Banjir
Social profiles