Kapolsek Geyer Grobogan Meninggal, Upacara Pemakaman Digelar Secara Militer

SAMIN-NEWS.com, GROBOGAN – AKP Sunarto yang saat ini menjabat sebagai Kapolsek Geyer Polres Grobogan meninggal dunia pada Minggu (1/10/2023) kemarin. Dia meninggal dunia akibat kecelakaan saat melaksanakan tugas.

Sebegai bentuk penghormatan terakhir dan penghargaan kepolisian atas jasa serta pengabdiannya selama berdinas, Polres Grobogan menggelar upacara pemakaman.

Upacara tersebut, digelar di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Dusun Tempel, Desa Ngraji, Kecamatan Purwodadi, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah.

Dalam upacara pemakaman itu, bertindak selaku inspektur upacara yakni Kapolres Grobogan AKBP Dedy Anung Kurniawan.

Turut hadir dalam upacara yang digelar secara militer tersebut antara lain para pejabat utama Polres Grobogan, Kapolsek jajaran, dan anggota Polres Grobogan Polda Jawa Tengah.

Suasana duka sangat terasa saat jenazah almarhum diberangkatkan menuju peristirahatan terakhir di (TPU) Dusun Tempel Desa Ngraji, Purwodadi, Grobogan.

Beberapa rekan kerja dan keluarga nampak tak kuasa menahan air mata kesedihan. Tembakan salvo sebagai penghormatan terakhir mengiringi prosesi pemakaman.

“Selaku pimpinan dan mewakili seluruh anggota Polres Grobogan dan jajaran kami menyampaikan bela sungkawa yang sedalam-dalamnya,” ujar Kapolres.

Kapolres berharap, arwah almarhum diberikan tempat terbaik di sisi-Nya dan diampuni segala dosa-dosanya. Kepada keluarga yang ditinggalkan, dia berharap agar diberikan ketabahan dan keikhlasan dalam menghadapi cobaan ini. (RR)

About Post Author

Redaksi Samin News

Seputar Informasi Masyarakat Independen
Previous post Meriahnya Karnaval Haul Mbah Brojoseti Singo Barong Dukuhseti
Next post Gegara Pediang, 2 Sapi dan 4 Kambing di Cluwak Terbakar
Social profiles