SD Muhammadiyah Birrul Walidain Kudus Gelar Wisuda Tahfidz di RS Sarkies Aisyiyah

Foto: Puluhan anak saat mengikuti gelar wisuda Tahfidz di RS Sarkies Aisyah Kudus

SAMIN-NEWS,com, KUDUS – SD Muhammadiyah Birrul Walidain menggelar wisuda tahfidz dan khotmil Quran pertama kalinya di Convention Hall Lantai 8 RS Sarkies Aisyiyah Kudus, Hal ini bertujuan untuk membekali anak-anak di bidang non akademik terutama keagamaan.

Kepala SD Muhammadiyah Birrul Walidain Kudus Jamaluddin Kamal menyampaikan bahwa wisuda perdana yang diadakan di tahun 2022/2023 ini sebanyak 77 peserta. Diantaranya, dari kelas 4-6 SD Muhammadiyah Birrul Walidain.

“Kami membekali anak-anak tidak hanya di bidang akademik saja, namun pada bidang non akademik terutama keagamaan yakni tahfidz. Saya berharap mereka senantiasa terus bersemangat belajar dan mencintai Al Quran. Dan juga mampu menjadi generasi Birrul Walidain yang qurani dimanapun berada,” ujarnya, Selasa (6/6/2023).

Pihaknya menambahkan, setelah juz 30 selesai nantinya akan berlanjut ke bacaan juz-juz berikutnya. Maka nantinya kelak anak didik tersebut mampu menjadi hafidz dan hafidzoh yang mewarnai Indonesia bahkan seluruh dunia.

“Tercatat untuk alumni kami sudah ada tiga anak yang menjadi hafidz dan hafidzoh 30 juz, Alhamdulillah. Hal ini menjadi kebanggaan kami tentunya dari pihak sekolah yang sudah membekali anak-anak dari sisi spiritual untuk tahfidznya,” ujarnya.

Jamaluddin Kamal juga memberikan ucapan terimakasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung gelaran tersebut. Dalam acara itu juga dihadiri oleh Kapolsek Kudus Kota Iptu Subkhan yang menjadi orang tua siswa generasi SD Muhammadiyah Birrul Walidain.

“Terimakasih kepada seluruh pihak yang mendukung acara ini, terutama kepada Pak Kapolsek Kudus Kota yang telah bekerjasama dan RS Sarkies sudah berkesempatan menempati gedung baru. Dan juga kepada majelis Dikdasmen PD Muhammadiyah Kudus dan pengawas SD yang datang langsung,” pungkasnya.

About Post Author

Adam Naufaldo

Wartawan Kudus
Foto: Puluhan orang saat mengikuti pembagian hadiah Previous post BRI Kudus Beri Hadiah ke Nasabah Simpedes
Next post Ketum PP Muhammadiyah Tandatangani Prasasti Gedung Crystal Building UMKU
Social profiles