Wakil Bupati Kendal Dukung Penyelenggaraan Musda KNTI

SAMIN-NEWS.com, KENDAL – Perwakilan Nelayan dan Pembudidaya  Ikan di Kendal yang tergabung dalam Kesatuan Nelayan Tradisional Indonesia (KNTI), Selasa (1/Maret) 2022 kemarin beraudensi dengan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) setempat. Mereka diterima Wakil Bupati Kendal H Suko Windu Basuki SH, di Paringgitan Pemkab Kendal berkait dengan rencana penyelenggaran Musda KNTI tersebut.

Selaku Koordinator KNTI Kendal, Ahmad Nasirin mengungkapkan, bahwa pihaknya sangat peduli terhadap para nelayan dan para pembudidaya perikanan di Kendal. Karena itu, pihaknya mengajak mereka untuk bersatu dan bergabung dalam KNTI yang merupakan wadah perjuangan , serta aspirasi para nelayan.

Tujuannya tak lain, agar mereka ini bisa lebih meningkat pendapatannya sehingga bisa lebih meningkat pula kesejahteraannya. ”Untuk itu, kami mohon kepada Pemerintah Kabupaten Kendal, untuk mendukung KNTI dalam berjuang bersama para nelayan dan pembudidaya perikanan,”tandasnya.

Dalam kesempatan tersebut Wakil Bupati Kendal H Suko Windu Basuki SH sangat mendukung niat dan maksud baik upaya para personel pengurus KNTI, terutama yang terkait dengan akan diselenggarakannya Musda KNTI. Sesuai jadwal, rencana Musda tersebut akan dilaksanakan dalam bulan Maret ini.

Karena itu, ungkapnya, atas nama Pemerintah Kabupaten Kendal tentu sangat mendukung penuh penyelenggaraan Musda KNTI Kendal. ”Kami siap memfasilitasi apa yang dibutuhkan,”ujarnya.

Selain itu Wakil Bupati juga mempersilakan untuk berkoordinasi dengan pihaknya apa yang menjadi permasalahan nelayan, tapi harus dengan data yang baik agar pihaknya memahami yang perlu dibantu. ”Jangan segan-segan berkoordinasi, karen hal itu sudah menjadi tugas kami melayani masyarakat dengan baik,”imbuhnya.

Selebihnya, Wakil Bupati juga memberikan semangat agar KNTI Kendal sukses dalam menyelenggarakan Musda, sehingga bisa menampung aspirasi dan membantu masyarakat nelayan di Kendal. “Silakan segera dibuat surat resmi, kapan Musda KNTI Kendal akan diselenggarakan, kami ikut penjenangan, agar kami ingat tanggalnya dan kami siap mendukung agar Musda tersebut berjalan sukses,”pungkasnya.(nas)

About Post Author

Alm. Alman Eko Darmo

Pemimpin Redaksi Samin News
Previous post Upacara Korps Rapor Kenaikan Pangkat Pengabdian Personel Polres Pati
Next post Sekda Jepara; Kekayaan Ilmu dan Pengalaman Pensiunan Sangat Bernilai
Social profiles