Gubernur Khofifah Berikan Batik Bernuansa IKN Kepada APTRI

Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa saat memberikan kenangan batik khas Samarinda kepada DPP APTRI.

SAMIN-NEWS.com, SURABAYA – Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, bagikan 150 bingkisan berisi batik khas Samarinda kepada DPP APTRI, di Hotel Best Western Papillio Surabaya, Sabtu (19/Mater) 2022 lalu. Disebutkan oleh orang nomor satu di Jatim ini, bahwa motif batik tersebut adalah khas Samarinda.

Hal tersebut, lanjutnya, tentu memiliki nuansa Ibu Kota Negara (IKN) baru Nusantara yang ada di Kalimantan Timur (Kaltim). ”Batik ini bernuansa IKN, Kalimantan Timur terdapat bermacam-macam desain dan juga warna lainnya,”ungkap H Adjie Sudarmadji sebagaimana dikutip dari Gubernur Jawa Timur, Khofifah di depan Ketua Dewan Pembina APTRI, HM Arum Sabil.

”Dengan demikian, kalau ada orang cerita IKN sampean sudah bisa pakai ini,”sambungnya.

Lebih lanjut Khofifah juga menjelaskan, bahwa yang berjualan batik dengan motif tersebut merupakan temannya  yang berasal dari Samarinda. Sehingga hal itu adalah kebetulan, karena membuka usaha di Balikpapan, tapi tidak menjual kain ini.

Kain batik ini diperuntukkan semua yang ada di sini, Insyaallah cekap (cukup-red). ”Ada 150 potong batik, cukup ya?”tanyanya.

Terpisah HM Arum Sabil, Ketua Dewan Pembina APTRI mengungkapkan rasa senangnya, setelah mendapat batik IKN tersebut. ”Baru saja saya mau keluar mendampingi Ibu Gubernur, ternyata beliau menyiapkan 150 bingkisan yang isinya batik IKN,”ungkap pria yang akrab disapa Abah Arum ini, di depan anggota APTRI.

Selain itu, masih kutip H Adjie Sudarmadji, juga menegaskan bahwa batik tersebut akan dibuat seragam APTRI. ”Oleh karena itu, bagaimana riwayatnya baju itu bisa sampai ke kita dan ini bisa kita jadikan seragam APTRI. Terimakasih banyak, Ibu Gubernur,”imbuhnya.

About Post Author

Alm. Alman Eko Darmo

Pemimpin Redaksi Samin News
Foto bersama usai Musyawarah Nasional (Munas) ke 2 Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Asosiasi Petani Tebu Rakyat Indonesia (APTRI) Previous post H Fatchuddin Rosydi Ketua Umum DPP APTRI Periode 2022 – 2027
Ketua DPC Pemuda Tani HKTI Kendal, Ahmad Nasirin menyerahkan ''buah tangan'' kepada pengasuh salah sebuah panti asuhan di Kendal, Minggu (20/Maret) hari ini.(Foto:SN/dok-nas) Next post Pemuda Tani HKTI Kendal Berbagi ke Panti Asuhan
Social profiles