Honor Paskibraka 2023 belum Cair, Pimpinan Dewan akan Panggil Eksekutif

SAMIN-NEWS.com, PATI – Honor pasukan pengibar bendera pusaka (Paskibraka) tahun 2023 sampai saat ini belum terbayar. Mereka bertugas menjadi Paskibraka Agustus 2023, artinya sudah ada delapan bulan belum terbayar sejak saat itu.

Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati, Ali Badrudin pun merespon situasi tersebut. Pihaknya mengaku sudah tahu persoalan belum tuntasnya petugas Paskibraka yang sampai saat ini belum terbayar.

Dirinya menyebut akan memanggil Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata (Dinporapar) setempat selaku instansi terkait. Pihaknya akan mempertanyakan dari OPD yang bersangkutan.

“Iya sudah dengar itu Paskibraka belum dibayarkan. Bahkan dengar dari Medsos, kami hubungi Dinporapar maupun pihak eksekutif,” ungkap Ali.

Ia berharap kejadian buruk ini bisa segera terselesaikan oleh pihak yang berwenang. Apalagi saat ini sudah ada perekrutan seleksi petugas Paskibraka bagi tahun 2024.

Pihaknya menyatakan memberikan tenggang waktu selama sebulan. Jika belum terbayarkan maka, pimpinan DPRD akan memanggil dinas terkait.

“Hingga akhir bulan ini kami yang ada di DPRD terutama pimpinan akan panggil Dinporapar dan pihak-pihak terkait,” terangnya.

Sebelumnya, Sekretaris Daerah (Sekda) Pati Jumani, juga membenarkan honor petugas Paskibraka belum selesai sejak pengibaran. Mengenai hal ini, ia juga telah berkoordinasi dengan Dinporapar.

“Iya terkait itu kami telah berkoordinasi dengan pihak Dinporapar,” kata dia. (ADV)

About Post Author

Saiful Anwar

Wartawan Samin News
Previous post DPRD Sayangkan Keterlambatan Pembayaran Siltap Perangkat
Next post Dewan Dukung Perbaikan Jalan Rusak dari Inpres Segera Terealisasi
Social profiles