Bayar Pajak Kendaraan Tak Harus Datang ke Samsat Lho, Bisa Lewat Aplikasi Signal

SAMIN-NEWS.com, PATI – Bagi masyarakat Kabupatan Pati dan masyarakat pada umumnya jika ingin membayar pajak kendaraan anda, maka tidak perlu repot-repot datang ke kantor Samsat Pati lho. Karena sekarang sudah canggih bayarnya bisa lewat aplikasi Signal.

Aplikasi Signal ini kepanjangan dari Samsat Digital Nasional. Fungsinya dilansir dari akun resmi Signal, yaitu sebagai pelayanan pengesahan STNK tahunan, pembayaran pajak kendaraan bermotor, dan pembayaran sumbangan wajib dana kecelakaan lalu lintas jalan (SWDKLLJ).

Sehingga pelayanan menjadi mudah sesuai motto dari Samsat Kabupaten Pati. Bukan hanya mudah, yang jelas pemohon bisa melakukan transaksi pembayaran pajak tanpa datang ke kantor bisa di mana saja.

“Motto kami Pelayanan Cepat ,Tepat dan Mudah. Maka aplikasi Signal adalah jawabannya dengan memudahkan masyarakat yang hendak melakukan pembayaran pajak kendaraan,” kata Kasat Lantas Polresta Pati melalui Kasubnit 1 Regident Aiptu Moch Riva’i yang ditulis Selasa (31/10/2023).

Didukung sistem canggih, Signal diintegrasikan dengan kecerdasan buatan (Artificial Inteligence/AI) memungkinkan untuk pencocokan verifikasi wajah identitas pemilik kendaraan. Pencocokan itu dilakukan antara wajah pemilik kendaraan sesuai dengan identitas KTP di instansi Pencatatan Sipil.

Dengan kata lain, bagi masyarakat Kabupaten Pati semisal tengah berada di luar daerah. Tidak perlu khawatir, karena aplikasi Signal ini menjadi solusi. Bayar di mana saja, kapan saja, dalam satu genggaman.

“Semoga melalui aplikasi Signal dan inovasi dari Samsat Pati, maka kesadaran masyarakat diharapkan juga semakin meningkat dan tertib membayar pajak kendaraan bermotor,” tambah Aiptu Riva’i.

About Post Author

Saiful Anwar

Wartawan Samin News
Previous post OPD Realisasi Keuangan dan Fisik Masih Rendah, Bupati Grobogan Minta Evaluasi
Next post Tarik Iuran Hingga Jutaan Rupiah, Ini Dalih SMP N 8 Pati
Social profiles