Pamit Pergi ke Sawah, Seorang Kakek Tenggelam di Aliran Sungai Serang Desa Toko Grobogan

Pencarian korban tenggelam oleh PMI dan Petugas Gabungan bersama warga Desa Toko, Penawangan, Grobogan, Jawa Tengah, Minggu (9/7/2023)

SAMIN-NEWS.com, GROBOGAN – Seorang Kakek bernama Lasio (71) yang merupakan warga Dusun Dukoh Kidul RT 02/ RW 03, Desa Toko, Kecamatan Penawangan, Grobogan ditemukan tenggelam di Aliran Sungai Serang pada Minggu, (9/7/2023) kemarin.

Lasio (71) saat itu berpamitan untuk pergi ke sawah. Namun sampai siang hari korban tidak kunjung kembali.

Kasi Pelayanan PMI Grobogan Gesit Kristyawanengetakan, keluarga berusaha mencari korban, namun tidak menemukannya. Karena sawah milik korban berdekatan dengan aliran sungai. Keluarga korban menduga korban tenggelam di sungai tersebut.

“Pihak keluarga dan warga mencari korban, namun tidak ditemukan. Karena sawahnya dekat dengan sungai mereka menduga korban tenggelam di sungai,” jelasnya pada Senin (10/7/2023).

Pukul 19.18 WIB Posko PMI Grobogan mendapatkan laporan tersebut dan langsung melakukan Giat Operasi SAR Gabungan pencarian orang tenggelam. PMI berangkat ke lokasi kejadian bersama dengan Tim TRC BPBD Grobogan.

“Kami mendapat laporan pada pukul 19.18 WIB lewat Grub WhatsApp, bersama dengan petugas gabungan kemudian segera melakukan pencarian dan penyisiran,” imbuhnya.

Setelah dilakukan penyisiran, korban kemudian ditemukan pada pukul 23.25 WIB oleh warga sekitar kurang lebih 200m dari lokasi korban tenggelam.

Korban ditemukan dalam keadaan meninggal dunia dan langsung dievakuasi guna diserahkan pada pihak keluarga untuk dimakamkan.(RR/RD)

About Post Author

Redaksi Samin News

Seputar Informasi Masyarakat Independen
Proses pemadaman mobil yang terbakar di SPBU Klambu (9/7/2023) Previous post Mobil Grand Max Terbakar Usai Isi Bahan Bakar di SPBU Klambu Grobogan
Next post Operasi Patuh Candi Mulai Digelar di Jepara, Ini Sasarannya
Social profiles