LKKNU Kabupaten Kudus Launching Biro Jodoh Gratis Bagi Masyarakat yang Jomblo

Lembaga Kemashlahatan Keluarga Nahdatul Ulama (LKKNU) Kabupaten Kudus Launching biro jodoh gratis

SAMIN-NEWS.com, KUDUS – Lembaga Kemaslahatan Keluarga Nahdatul Ulama (LKKNU) Kabupaten Kudus launching biro jodoh gratis bagi masyarakat yang jomblo atau belum mendapatkan pasangan yang sesuai ketika ingin segera menikah, Rabu (26/10/2022).

Penasihat LKKNU Kudus Asyrofi Masyito mengatakan, program konsultan pernikahan atau perjodohan itu merupakan advokasi biro jodoh yang pertama kali di launching oleh LKKNU di Kabupaten Kudus.

“Advokasi biro jodoh itu pertama kalinya dilaunching oleh LKKNU yang berupa program konsultan pernikahan atau perjodohan,” jelas Asyrofi.

Dirinya melanjutkan, bagi masyarakat yang ingin segera mendapatkan jodoh atau pasangan hidup, dapat langsung datang ke Program Biro Jodoh milik LKKNU Kudus tanpa dipungut biaya. Untuk identitas pendaftar dijamin dijaga kerahasiaannya.

“Untuk saat ini, biro jodoh sangat dibutuhkan ditengah masyarakat. Selain itu keberadaannya sangat penting,” katanya.

Lebih lanjut, jika ada kaum laki-laki dan perempuan yang belum menikah bisa memanfaatkan program dari LKKNU Kudus yang bisa digunakan sebagai sarana ikhtiyar.

“Bagi yang susah cari jodoh, InsyaAllah kami akan bantu mencarikannya,” jelasnya.

Sementara itu, kegiatan launching biro jodoh tersebut sudah belasan yang mendaftarkan diri. Kalian bisa juga menghubungi Call Center LKKNU di nomor (081326679383 dan 081228050027.

“Selain lewat nomor hape, bisa juga melalui email golekgarwoku@gmail.com atau melalui link pendaftaran https://bit.ly/golekgarwoku,” tandasnya.

About Post Author

Adam Naufaldo

Wartawan Kudus
Previous post Masyarakat Desa Rahtawu bersama Aparat Kerja Bakti Evakuasi Bencana Tanah Longsor
Berlangsung, Kades Langse, Amrudin menjelaskan perencanaan pembangunan desa untuk tahun 2023 Next post Water Boom akan Diresmikan Pemdes Langse Tahun Depan
Social profiles