Gelar Bazar Mantriku, Dukungan BRI pada UMKM

Pembukaan bazar klaster mantriku, Sabtu (17/9/2022)

SAMIN-NEWS.com, PATI – PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI menggelar Bazaar Klaster Mantriku di halaman Stadion Joyokusumo, Pati, Sabtu (17/9/2022) selama satu hari. Ini dilakukan untuk mendorong UMKM naik kelas utamanya pasca pandemi Covid-19.

Kepala Cabang BRI Pati, Muhammad Ridwan memaparkan, bazar UMKM yang menggandeng Dinas Koperasi dan UMKM (Dinkopumkm) kali ini dipamerkan 25 stand UMKM yang meliputi empat wilayah, yaitu Pati, Blora, Cepu dan Rembang dengan berbagai produk.

“Bazar UMKM ini adalah wujud daripada kepedulian BRI terhadap UMKM setelah kemarin mengalami penurunan omset karena Covid-19. Bahkan ada yang bangkrut tidak mampu bangkit lagi,” ucap Ridwan kepada wartawan.

Sebagai bank yang memiliki komitmen untuk pemberdayaan UMKM, BRI terus mempromosikan produk-produk UMKM. Tujuannya supaya bisa dikenal secara luas dan meningkatkan perekonomian masyarakat.

Dalam upaya menyikapi kemajuan di bidang perbankan, BRI juga mempunyai program Quick Response Code Indonesia Standard (QRIS). Program ini merupakan sebuah aplikasi yang digunakan dalam pembayaran dengan metode non tunai.

Menurut Ridwan aplikasi QRIS tersebut, sangat membantu pelaku UMKM pada zaman sekarang. Selain itu, program pembayaran QRIS itu digalakkan dengan bertujuan meningkatkan efisiensi transaksi, kecepatan, dan faktor keamanan. Tidak akan terjadi transaksi menggunakan uang palsu maupun uang kumal karena serba digital.

“Selain itu dari BRI mengenalkan Sistem transaksi elektronik yaitu menggunakn aplikasi Qris yang dikeluarkan oleh pihak BRI. Perlu diketahu juga bahwa ini merupakan program pemerintah ke depan, karena peredaran uang tunai semakin kecil memilih transaksi non tunai,” ungkapnya.

Bazar Klaster UMKM ini dibuka langsung oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Pati, Jumani. Dirinya mengatakan kegiatan tersebut dapat meningkatkan semangat pelaku UMKM yang hampir dua tahun mengalami penurunan omset.

Sekda Pati Jumani Saat Memberi Sambutan
Sekda Pati Jumani Saat Memberi Sambutan

Bahkan Jumani mengakui tidak hanya membuat UMKM loyo, bahkan tidak jarang hingga bangkrut. Dengan begitu upaya BRI dengan menggelar bazar ini secara perlahan dapat tumbuh.

“Ini merupakan promosi yang bagus yang dilakukan BRI sehingga pelaku UMKM bisa meningkatkan pendapatkan omset, bahkan dari BRI sendiri ada program pembinaan terhadapa pelaku UMKM, ini harus di support terus,” jelasnya.

About Post Author

Saiful Anwar

Wartawan Samin News
Previous post Hardi: Masyarakat Mengeluh BBM Naik
Wahyu Setyawati Kepala Dinkopumkm Next post Dinkopumkm Harap Lembaga Keuangan Fasilitasi UMKM soal Manajemen
Social profiles