Tiga Truck Kecelakaan di Margorejo, Seorang Sopir Meninggal di Lokasi Kejadian

SAMIN-NEWS.com, PATI – Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jln Pati-Kudus turut Desa Sokokulon Kecamatan Margorejo, Selasa (29/6/2021). Dalam insiden ini melibatkan dua truck tronton dan satu colt diesel. Akibat kejadian nahas tersebut satu orang meninggal dunia yaitu sopir colt diesel di lokasi kejadian.

Kecelakaan di Pantura itu tepatnya di sebelah timur SPBU (timur PT Dua Kelinci). Kejadian ini terjadi sekitar pukul 06.00 wib.

Bermula dari kendaraan colt diesel yang melaju dari arah barat muatan tepung roti yang diduga mengantuk dan kendaraan menengah lalu menabrak truck tronton muatan herbel dari arah berlawanan (timur).

Para korban saat ini dilarikan ke RSUD RAA Soewondo Pati untuk mendapatkan perawatan intensif.

Akibat kecelakaan tersebut, setidaknya membuat kemacetan lalu lintas di sekitar lokasi kejadian. Baik dari arah barat, pertigaan Tugu Bandeng ke selatan serta ke arah timur.

Kecelakaan lalu lintas di Jln Pati-Kudus turut Desa Sokokulon Kecamatan Margorejo, Selasa (29/6/2021).

Selain itu, muatan dari pada kendaraan tersebut berceceran jatuh ke jalan, baik tepung roti juga herbel. Kepolisian terjun untuk mengevakuasi dan mengatur lalu lintas. Kemudian bersama dengan warga membantu membersihkan ceceran itu.

Kaur Mintu Satlantas Polres Pati Iptu Muslimin mengatakan, awalnya colt diesel dari arah barat oleng. Berdasarkan keterangan dari kernet sang sopir sedang mengantuk.

“Kemudian oleng lalu bertabrakan kendaraan dari arah timur dari arah berlawanan. Sopir colt diesel yang muat tepung roti,” katanya kepada awak media.

Identitas korban, lanjutnya merupakan seorang warga Jombang atas nama Acik. Kecelakaan yang terlibat ada tiga kendaraan. “Dua kendaraan tabrakan kemudian di belakangnya (tronton) ada tronton lagi nabrak di depannya.

About Post Author

Saiful Anwar

Wartawan Samin News
Previous post Ikuti Rakor Penanganan Covid-19, Bupati Siap Laksanakan Instruksi Gubernur
Next post Laka di Jalan Raya Pati-Kudus, Sebabkan Kemacetan Mengular Panjang Berjam-jam
Social profiles