Banyak Kupat dan Lepet Siap Saji Bisa Dibeli di Pasar Puri

Kupat, lepet, dan lontong siap saji sekarang ini bisa dibeli langsung di Pasar Puri Baru.(Foto:SN/aed)

SAMIN-NEWS.com, PATI – Jika dalam memaknai budaya kupatan yang biasa berlangsung sepekan setelah Lebaran Idul Fitri, maka sajian khas secara turun temurun kepada tamu yang berdatangan ke tempat famili maupun saudara, adalah kupat dan lepet. Khusus kupat disajikan dengan sayur opor ayam maupun lodeh, dan semur.

Sedangkan lepet yang juga dikemas dalam daun kelapa yang masih muda, atau lazim disebut janur bisa dimakan biasa tanpa mengunakan sayur tersebut. Sebab, bahan untuk membuat isinya adalah beras pulut ditambah dengan parutan dan potongan/irisan kecil-kecil kelapa yang membuatnya terasa gurih.

Akan tetapi, untuk kupat yang selongsong ayamannya dibuat dari janur, isiannya bukan beras pulut tapi beras biasa. Sehingga bagi yang tidak harus melakukan dengan membuat anyaman ketupat dari janur, biasa mengantinya dengan lontong yang cukup dikemas daun pisang.

Hanya saja, sekarang ini juga banyak yang memilih tidak perlu harus membuat selongsong lontong dari daun pisang, cukup membungkus atau memasukkannya isian beras ke dalam plastik. Adapun lebih praktis lagi, sekarang kupat, lepet, dan lontong siap saji banyak dijual di Pasar Puri Baru.

Penjual janur di Pasar Puri juga sudah menyiapkan anyaman kupat yang sudah jadi.(Foto:SN/aed)

Untuk harga sebuah lontong ukuran lengan tangan orang desa, papar salah seorang penjualnya Mbok Sawiyah, juga relatif murah karena hanya Rp 4.000. Dengan demikian sampai di rumah jika ingin memakannya terlebih dahulu harus memasak sayur, atau membeli sayur ke tempat warung yang menjualnya.

Sementara itu harga lepet satu ikat, isi lima hanya Rp 4.000, dan kupat satu ikat isi lima cukup Rp 5.000. Untuk makanan kemasan ini juga cukup awet, atau tidak mudah basi karena untuk menjerangnya tentu tidak hanya satu atau jam melainkan berjam-jam dengan tempatur air mendidih cukup tinggi.

Bagi warga yang akan merayakan kupatan, seperti di kawasan pesisir ini akan berlangsung pekan depan. Tepatnya, sekitar Kamis dan Jumat (20 dan 21) Mei 2021, sehingga penjualan janur dalam beberapa hari ini diharapkan masih laku.

Khusus untuk membeli janur, tahun ini banyak di datangkan dari daerah sendiri seperti dari wilayah Kecamatan Tlogowungu dan Gembong. ”Harga satu ikat janur berisi 50 helai, adalah Rp 35.000, dan bisa saja besok pagi sudah turun tinggal 30.000/ikat, karena jika sampai tidak laku alamatnya janur akan layu,”imbuhnya.

About Post Author

Alm. Alman Eko Darmo

Pemimpin Redaksi Samin News
Previous post Ganti Tim BPBD 2 Memakamkan Jenazah Standar Protokol Covid-19
Next post Positif Terpapar Covid-19 Meninggal di Rumah
Social profiles