Ban Belakang Pecah, Truck Muatan Tebu Oleng Menimpa Warung

SAMIN-NEWS.com, PATI – Jalan Pati-Tayu tadi pagi pukul 10.00 WIB dibuat ramai oleh peristiwa kecelakaan tunggal truck. Tepatnya sebelah selatan kantor Polsek baru Wedarijaksa turut Desa Sukoharjo, Kecamatan Wedarijaksa, Senin (15/6/2020).

Peristiwa tersebut, menurut seorang saksi mata Karnoto bahwa truck bermuatan tebu dari Margorejo (arah selatan) yang akan dibawa ke Trangkil tiba-tiba mengalami oleng ke kiri jalan. Dikarenakan ban belakang bagian kiri meletus.

“Truck dari Margorejo ini mas, dan truck tiba-tiba oleng ke kiri jalan. Setelah dicek karena ban belakang yang kiri mbledos (meletus) keduanya. Jadi ya tak seimbang kendaraannya terus oleng ke kiri,” ujarnya kepada Saminnews.

Akibatnya, truck oleng itu mengenai sebuah warung Gethuk dan Lopes Runting bagian emperan depan. Selain itu, posisinya warung sendiri agak doyong (miring) ke depan lantaran terbebani bak truck dan juga tebu tersebut.

Dua orang dari Jajaran Kepolisian Sektor Wedarijaksa sendiri, saat di lokasi kejadian belum bisa dikonfirmasi. Karena masih dicek atau menggali informasi perihal kejadian itu, bagaimana kronologinya, sang sopir sendiri seperti apa kondisinya maupun warung itu, atau perkiraan kerugian yang disebabkan.

Menurut sopir truck (korban) tebu Ifan mengatakan, bukan karena faktor overload atau kelebihan muatan. Tetapi penyebabnya sendiri ialah ban belakang tiba-tiba saja meletus.

“Kalau dibilang kelebihan muatan bukan itu sih mas, ya, itu karena ban belakang sebelah kiri tiba-tiba saja meletus,” terang Ifan.

Menurut informasi yang dihimpun awak media Saminnews berdasarkan pantauan di lokasi kejadian, tidak ada korban jiwa dari peristiwa olengnya truck bermuatan tebu. Akan tetapi, kerugian secara kasat mata itu dari kendaraannya sendiri karena kecelakaan. Pun demikian juga warung yang kondisinya agak miring ke depan.

Dan dari kedua belah pihak bersedia saling memahami satu sama lain. Karena bagaimana pun juga peristiwa nahas ini bukan murni atau ada niat dari pihak tertentu, dan bersepakat untuk berdamai.

Meskipun begitu, akibatnya jalan Pati-Tayu tersebut agak macet. Meskipun tidak macet mengekor panjang. Akan tetapi, berjarak dekat dengan lokasi kejadian ramai warga dan berimbas kelancaran kendaraan itu sendiri. (SPR)

 

About Post Author

Saiful Anwar

Wartawan Samin News
Previous post Perspektif Kultural dalam Menghadapi Penolakan Pemakan Protokol Covid-19
Next post Point Daftar Penerima BLT-DD Layak Disebut Tepat Sasaran
Social profiles