H+2 Lebaran di TPI Juwana Belum Ada Kegiatan Lelang Ikan

SAMIN-NEWS.com, PATI – Kendati sudah diumumkan bahwa mulai Selasa (26/5) atau H+1 Lebaran di Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Unit 2 Juwana, sudah ada layanan tapi sampai H+2 Lebaran atau Rabu (27/5) hari ini  suasana TPI setempat ,masih sepi dan lengang. Karena itu, pukul 11.00 lebih beberapa menit para karyawan termasuk personel keamanan sudah meninggalkan tempat tersebut, dan kantor TPI itu pun pintunya sudah ditutup.

Di papan pengumuman yang ditempel di sisi kanan dinding kantor TPI tersebut tertulis, sedikitnya ada tujuh kapal penangkap ikan yang hari ini dijadwalkan harus membongkar ikan muatannya. Masing-masing kapal Dua Putra Perkasa 9 dengan muatan 100 ton ikan, Dua Putra Perkasa 3 (110 ton), dan Dua  Putra Perkasa 4 (40 ton).

Selebihnya ada empat kapal, masing-masing yaitu Panca Mas dengan muatan ikan tangkapan sebanyak 100 ton, berikutnya Kapal Jaya Samudra (100 ton), Slamet Mulya Abadi (20 ton), dan Kapal Cherly Mitra Utama (80 ton). Ketika Kepala TPI Unit 2 Juwana, Tri Widodo apakah ada, salah seorang personel keamanan mengatakan, tadi masuk kantor tapi sekarang sudah ke kantor Pati.

Terpisah, Kepala Bidang (Kabid) Pembinaan dan Pengelolaan TPI (P2TPI) Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Kabupaten Pati, Dwi Endang Subekti membenarkan, bahwa sesuai pengumuman Selasa (26/5)  tersebut memang disebutkan sudah ada pelayanan. Akan tetapi, sampai sekarang belum ada kegiatan, utamanya para bakul ikan yang harus mengikuti lelang.

Masih banyak bakul yang ber-Lebaran, sehingga besar kemungkinan hal itu masih akan berlangsung beberapa hari lagi. Tepatnya, sesudah acara Sedekah Laut, di mana untuk Desa Bajomulyo akan dilaksanakan Sabtu (30/5), dan Desa Bendar Minggu (31/5), tapi hanya melarung sesaji ke laut, dan sama sekali tidak ada keramaian mengingat sampai saat ini masih dalam suasana pandemi Covid-19.

Di sisi lain, jika harus memberikan pelayanan lelang ikan selain bakulnya masih banyak yang ber-Lebaran juga tenaga yang membongkar ikan dari kapal juga tidak ada. ”Mereka kebanyakan juga masih ber-Lebaran, sehingga kegiatan pelayanan akan kembali normal setelah acara Sedekah Laut,”ujar Dwi Endang Subekti.

About Post Author

Alm. Alman Eko Darmo

Pemimpin Redaksi Samin News
Previous post Abaikan Protokol Kesehatan, Kelurahan Pati Lor Salurkan BLT APBD Kabupaten
Next post Pedagang Pasar Porda yang Kiosnya Terbakar Dirikan Tempat Berjualan Sementara
Social profiles