Wajah Baru Ketua BEM STMIK-AKI Pati

SAMIN-NEWS.com, PATI – Setelah beberapa lama menjalani rangkaian kegiatan reorganisasi mulai dari masa kampanye, debat hingga pemilihan akhirnya Feki Sunbanu berhasil menang dan menjadi menjadi Ketua BEM STMIK-AKI Pati yang baru menggantikan Ronaldi Subastian yang telah memengang tanggung jawab selama satu periode sebelumnya.

Feki Sunbanu bersama pasangannya, Josua Yerison Bantaika yang memegang nomor urut 02 berhasil unggul tipis dari pasangan nomor urut 01 yaitu Febrian Rizky Nur Rohmad & Ester Dafida Prisilia.

Feki dan Josua berhasil menang dramatis dalam pemungutan suara yang di selenggarakan secara offline dan online. Dari hasil pemungutan suara Online yang di buka di website resmi BEM STMIK-AKI Pati, pasangan No. urut 1 berhasil menang telak dengan total suara 81% berbanding 19%, namun dari pemungutan suara offline pasangan No. urut 02 berhasil unggul perolehan suara sebanyak 69% berbanding 31%.

Dari kedua hasil pemungutan suara yang dilakukan online dan offline kemudian suara diakumulasi dan didapatkan hasil 49% suara untuk paslon No. urut 01 dan 51% untuk paslon No. urut 02. Dengan hasil ini Pasangan No. Urut 02, Feki dan Josua berhasil menjadi ketua dan wakil ketua BEM yang baru.

Registrasi & Pengambilan surat suara oleh Ketua STMIK-AKI Pati, Daniel Alfa Puryono, S.Kom., M.Kom.
Registrasi & Pengambilan surat suara oleh Ketua STMIK-AKI Pati, Daniel Alfa Puryono, S.Kom., M.Kom.

“Besar harapan saya kepada Ketua BEM yang baru, selain memiliki tanggung jawab untuk membawa BEM lebih maju, Ketua BEM yang baru juga memiliki tanggung jawab untuk menyatukan keberagaman yang ada di STMIK-AKI Pati, Saya harap Feki dan anggotanya nanti dapat mengemban tanggung jawab terbut dengan baik” Ucap Ninik Haryani, SE. MM selaku Wakil Ketua III bidang kemahasiswaan dalam sesi wawancara.

Walaupun telah terpilih menjadi ketua BEM yang baru Feki Sunbanu belum resmi dilantik menjadi Ketua BEM yang baru, rencanyanya serah terima jabatan akan dilaksanakan pada tanggal 20 November 2022.

About Post Author

Redaksi Samin News

Seputar Informasi Masyarakat Independen
Puluhan warga Desa Papringan melakukan aksi demo terhadap pembangunan pabrik yang akan dibangun Previous post Tak Dilibatkan Dalam Pembangunan Pabrik, Puluhan Warga Papringan Demo
Next post E-Koran Samin News Edisi 28 Oktober 2022
Social profiles