DPRD Minta Keberadaan PPL Bantu Masalah Pertanian

SAMIN-NEWS.com, PATI – Penyuluh pertanian Lapangan (PPL) merupakan kepanjangan tangan pemerintah yang menjadi garda depan dalam rangka menyukseskan program pembangunan di sektor pertanian. Peran mereka sangat strategis dalam mendampingi para petani.

PPL ditempatkan di tingkat kecamatan dengan wilayah binaan. Sehingga diharapkan petugas PPL ini mampu membantu mengatasi masalah yang dihadapi petani. Tidak hanya itu, melainkan kepanjangan tangan untuk informasi program pertanian.

Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati, Teguh Bandang Waluyo mengaku sering mendapat keluhan petani. Sehingga diharapkan peran PPL mampu memfasilitasi permasalahan di bidang pertanian di Kabupaten Pati.

“Mulai dari masalah kelangkaan pupuk, tingginya harga pupuk, nilai tukar pertanian rendah, harga gabah rendah. Jadi PPL diminta untuk mengakomodir keluhan masyarakat di bidang pertanian,” terangnya.

Menurutnya, sampai saat ini tugas pokok dan fungsi PPL belum mampu menjembatani permasalahan petani di tingkat bawah. Apalagi sektor pertanian seringkali terdampak bencana alam di Kabupaten Pati, bai saat kekeringan kekurangan air. Maupun saat musim hujan terendam banjir.

“Jadi PPL masih bisa mengakomodir kebutuhan petani atau tidak,” tanya anggota Komisi C DPRD Pati dari Dapil II ini. (ADV)

About Post Author

Saiful Anwar

Wartawan Samin News
Previous post Dewan Pati: Laporkan jika Ada Pungli Sekolah
Next post Pengamen Asal Kendal Curi Ponsel Milik Tukang Tambal Ban di Grobogan
Social profiles