Peresmian Polresta Pati, Kapolda Jateng: Tingkatkan Pelayanan Pengabdian Masyarakat

SAMIN-NEWS.com, PATI – Kapolda Jawa Tengah, Irjen Pol Achmad Luthfi mengingatkan bagi jajaran kepolisian Pati untuk meningkatkan pelayanan serta pengabdian bagi masyarakat. Ini diungkapkan Luthfi saat menyampaikan pidatonya pada peresmian Polres menjadi Polresta Pati, Kamis (13/10/2022).

Menurutnya, dengan naiknya tipe Polres Pati menjadi Polresta Pati ada konsekuensi yang harus diperhatikan. Konsekuensi itu misalnya Kapolresnya menjadi Kombes, Kasat yang dulu AKP jadi Kompol. Kemudian, menjadi pemacu untuk memberikan pengayoman terhadap masyarakat luas.

“Ini harus disikapi rekan-rekan sekalian bagi jajaran Polres Pati dalam memberikan pengabdian yang lebih dari pada sebelum itu ditingkatkan. Kebanggaan ini harus diwujudkan dalam pelayanan, pengayoman, perlindungan dan penegakan hukum jajaran Polresta Pati dengan penuh tanggung jawab,” kata Kapolda.

Pihaknya mengingatkan bagi jajaran Polres Pati pada momen itu untuk meningkatkan komunikasi serta koordinasi baik di lingkungan jajaran internal maupun para stakeholder. Karena, Kapolda menyebut ini merupakan konsekuensi tanggung jawab moral.

“Konsekuensi ini merupakan tanggung jawab moral yang harus ditingkatkan sinergitasnya tidak hanya internal tapi eksternal dengan para Forkopimda, para stakeholder, serta lainnya,” tegasnya.

Selain itu, dirinya juga menginstruksikan bagi para Kapolres di Jawa Tengah untuk mampu membaca situasi, mengerti perkembangan yang terjadi di tengah kehidupan masyarakat. Dia meminta kepolisian hadir di tengah masyarakat sebagian representasi negara atas aparat penegak hukum.

Kapolda Jawa Tengah, Irjen Pol Achmad Luthfi saat peresmian Polres Pati menjadi Polresta Pati, Kamis (13/10/2022)
Kapolda Jawa Tengah, Irjen Pol Achmad Luthfi saat peresmian Polres Pati menjadi Polresta Pati, Kamis (13/10/2022)

“Saya perintahkan bagi semua Kapolres yang hari ini hadir, harus peka terkait perkembangan situasi, peka dalam arti menangkap kebutuhan masyarakat ke depan, tantangan harkamtibmas di tengah masyarakat sebagai representasi kehadiran negara,” jelasnya.

Dalam kesempatan itu, Kapolda mengucapkan syukur atas akselerasi percepatan di Polda Jawa Tengah, Polres Pati menjadi Polresta Pati. “Keluarga besar Polda Jawa Tengah mengucapkan berbangga hati serta bersyukur bahwa Polres Pati telah ditingkatkan tipenya jadi Polresta Pati,” tambah dia.

About Post Author

Saiful Anwar

Wartawan Samin News
Previous post E-Koran Samin News Edisi 12 Oktober 2022
Kepala Desa (Kades) Prawoto, Kecamatan Sukolilo, Ahmad Hyro Fachrus (Facebook: @Hyro Fachrus) Next post Permintaan Motor Dinas Bagi Kades Dinilai Keliru
Social profiles