TBM Omah Buku Kosmasari Kumpulkan Donasi bagi Korban Erupsi Semeru

TBM Omah Buku Kosmasari buka panggung amal “Peduli Erupsi Semeru”

SAMIN-NEWS.com, PATI – TBM Omah Buku Kosmasari menggalang donasi untuk korban bencana erupsi Gunung Semeru. Penggalangan dilaksanakan oleh jajaran pengurus sejak 9 s/d 18 Desember dengan beragam bentuk bantuan mulai uang, pakaian layak pakai hingga mie instan.

Ketua TBM Omah Buku Kosmasari, M. Syihabuddin mengatakan hal ini dilakukan atas kepedulian kepada korban erupsi Gunung Semeru di Kabupaten Lumajang beberapa waktu lalu. Kemudian, TBM Omah Buku menginisiasi membuka posko bantuan dalam bentuk “Peduli Erupsi Semeru”.

“Selama pelaksanaan penggalangan donasi kepada masyarakat Desa Karangsari khususnya, terkumpul uang tunai sebesar Rp 8.415.000,” kata Syihab kepada Samin News, Selasa (21/12/2021).

Selain dalam bentuk uang, TBM Omah Buku Kosmasari juga berhasil mengumpulkan sejumlah pakaian layak pakai sebanyak 24 dus dan mie instan sebanyak 4 kardus.

Syihab menjelaskan kegiatan ini terlaksana atas bantuan semua pihak, utamanya masyarakat dari Dukuh Gibing, Cluwak serta Dukuh Godang Desa Karangsari. Bantuan tersebut dikirim langsung ke lokasi terdampak bencana erupsi di Lumajang.

“Hari ini bantuan tersebut dikirimkan langsung ke Kabupaten Lumajang. Di sana akan diserahkan pada petugas posko bantuan,” terang Syihab.

Bencana alam erupsi Gunung Semeru terjadi pada Sabtu (4/12) sekitar pukul 14.00 wib. Akibatnya puluhan orang meninggal dunia mengalami luka-luka serta erupsi juga berdampak terhadap 5.205 jiwa. Terdapat dua wilayah yang paling terdampak, yakni Kecamatan Pronojiwo dan Candipuro.

“Peduli Erupsi Semeru ini dilakukan sebagai rasa simpati dan empati turut berduka terhadap para korban. Sehingga dengan ini bisa sedikit membantu mengulurkan tangan bagi sesama, dari rakyat untuk rakyat,” tandasnya.

About Post Author

Saiful Anwar

Wartawan Samin News
Previous post E-Koran Samin News Edisi 20 Desember 2021
Next post Penyerahan DIPA 2022, Pemkab Rembang Prioritaskan 3 Program
Social profiles