Beberapa Logistik di Gudang BPBD Belum Didistribusikan

SAMIN-NEWS.com, PATI – Kendati beberapa hari yang lalu pada lembaga Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pati menyebut sudah tak menyalurkan bantuan logistik, khususnya membantu masyarakat yang terdampak covid-19, akan tetapi beberapa jenis barang masih ada pada instansi kebencanaan tersebut.

Beberapa barang yang masih ada pada BPBD disebutkan oleh Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik Mimpi Arde Arya terdiri dari alat pelindung diri (APD) dan termasuk bahan pokok.

“Masih ada APD, masker, Hazmat, bahan disinfektan serta bahan logistik, seperti minyak goreng dan gula pasir itu masih ada beberapa jumlahnya,” terangnya kepada media Saminnews, Sabtu (6/6/2020).

 

Menurut data yang diperoleh dari pihaknya, dijelaskan dalam data tersebut ada APD 182 set, masker bedah 1250, gula pasir 185 kilogram serta minyak goreng masih ada 249 liter, isi dalam data tersebut.

Namun demikian, pada hari Sabtu ini ada salah satu desa di Kecamatan Cluwak yang mengajukan permohonan bantuan dalam perlengkapan kampung siaga Covid-19. “Desa Ngablak, Kecamatan Cluwak juga meminta bantuan untuk perlengkapan kampung siaga tersebut,” jawabnya.

Akan tetapi, kata dia, terkait jumlah bantuan yang akan diberikan juga melihat kondisi persediaan logistik maupun barang yang dimiliki oleh BPBD sendiri. Pasalnya, tak mungkin bisa terjangkau apabila di luar persediaan yang masih ada sisa yang dimiliki digudang yang bersangkutan.

Oleh sebab itu, tinggal melihat apa yang nanti diajukan oleh desa Ngablak dan juga kemampuan yang kita miliki. Menurutnya, pada hari Senin pekan depan baru akan ditindaklanjuti secara detail apa saja yang diminta oleh desa terkait dalam menyiapkan desa siaga covid-19, tandasnya.

About Post Author

Saiful Anwar

Wartawan Samin News
Previous post 1307 Calon Jamaah Haji di Pati Gagal Berangkat Tahun ini
Next post DPRD Sampaikan Kepada Bupati Tentang Rapid Tes sebelum Masuk Sekolah
Social profiles